Honduras adalah salah satu negara yang paling dilindungi secara ekologis di Amerika Latin. Di sana terdapat kurang lebih dua puluh taman nasional, dan diantaranya ada yang kaya akan keragaman hayatinya. Berikut kami telah mengulas 3 cagar alam terkenal di Honduras yang wajib kamu kunjungi!
Baca Juga: Indah Banget! Inilah 5 Taman Nasional di Ecuador
Table of Contents
La Tigra National Park
Taman nasional di Honduras yang pertama ini adalah kawasan lindung pertama yang ada di Honduras. Kawasan ini dulunya merupakan pusat pertambangan hingga tahun 1982, di mana La Tigra National Park resmi didirikan dan sampai saat ini masih dilindungi oleh negara.
Di taman nasional ini terdapat satwa-satwa yang dilindungi juga, salah satunya adalah jenis burung quetzal. Selain itu, kamu pun bisa melakukan hiking karena di La Tigra terdapat beberapa jalur pendakian yang terjamin keamanannya.
Reserva Marina Turtle Harbour
Berlokasi di hutan bakau liar di pantai utara Utila, tujuan awal didirikannya cagar laut ini untuk melindungi penyu sisik yang terancam punah di dunia. Saat ini, Reserva Marina Turtle Harbour dijadikan sebagai salah satu taman nasional terkenal di Honduras.
Reserva de la Bíosfera del Río Plátano
Taman nasional di Honduras yang satu ini merupakan salah satu cagar alam terbesar di dunia. Reserva de la Bíosfera del Río Plátano memiliki luas hingga 525.000 hektar. Wilayahnya dilengkapi berbagai macam kekayaan alam, seperti rawa-rawa, pantai, hutan pinus, hutan tropis dan sungai yang panjangnya membentang dari Olancho hingga Laut Karibia.
Taman nasional ini juga diberkati dengan keanekaragaman hayati yang menakjubkan. Satwa liar seperti tapir Baird, jaguar, trenggiling raksasa, monyet laba-laba, rusa berekor putih, babi hutan, berang-berang, kura-kura, iguana, dan spesies-spesies burung bermukim di cagar alam ini. Bukan hanya binatang saja, suku pedalaman Honduras juga ada yang menempati Reserva de la Bíosfera del Río Plátano sebagai tempat tinggal. Suku tersebut bernama Pech dan Miskitos.
Saking besar dan kaya akan alamnya, taman nasional di Honduras ini dinobatkan sebagai Situs Warisan Dunia pada tahun 1980 oleh UNESCO. Nah, jika kamu tertarik untuk datang ke sini, cara terbaik untuk berkunjung adalah dengan 10 hari perjalanan arung jeram menyusuri Río Plátano dari Olancho.
Comment (0)